Blogger Widgets Mari Berbagi Kisah Sukses Inspirasi Motivasi

Kamis, 07 April 2016

Dua Hal Yang Istimewa Dalam Hidup


Ada pepatah yang bilang,  
"Hal istimewa dalam hidup ada dua hal, yang pertama saat kita dilahirkan dan yang kedua adalah saat kita benar-benar mengerti untuk apa kita dilahirkan,"

Setiap orang pastinya pernah dilahirkan di dunia ini. Artinya semua orang telah mengalami hal istimewa yang pertama. Tapi jika kita pikir tentang hal istimewa yang kedua, mungkin banyak orang yang tidak benar-benar mengerti untuk apa ia dilahirkan. Sebagai bukti banyak orang yang menjalani hidup mengalir mengikuti kehidupan sebagian besar orang tanpa pernah tau atau tanpa pernah mengejar tujuan. Mereka menghabiskan waktu setiap hari dengan hal-hal yang percuma. Sementara orang-orang yang benar-benar mengerti untuk apa ia dilahirkan pasti tak akan membuang-buang waktunya dengan percuma. Ia akan memiliki tujuan dan berusaha keras mengejar tujuan itu dengan memanfaatkan setiap waktu yang bergulir.


Coba kita berpikir sejenak. Seorang astronot yang akan diterbangkan dan menginjakkan kakinya dibulan pastilah bukan orang sembarangan. Ia telah dipilih dari banyak orang lainnya. Ia adalah orang yang terpilih dan memiliki kualitas. Kenapa harus terpilih melalui seleksi ketat dan bukan orang biasa? Karena orang yang menginjakkan kakinya di bulan bukan sekedar main-main. Ia akan membawa misi dan tujuan yang penting. Lalu bagaimana dengan kita? Mungkin kita tidak ingat, sebelum kita lahir kita telah mengalahkan jutaan sel sperma lainnya hingga bertemu dengan ovum. Artinya kita pun menginjakkan kakinya di dunia tentulah harus memiliki tujuan yang besar, tidak bisa hanya sekedar membuang waktu.

Coba tanyakan pada diri anda,
"Apa yang benar-benar anda inginkan?"
"Apa yang ingin anda beri dalam hidup ini?"
"Apa tujuan yang ingin anda capai selama hidup ini?"
"Apa makna yang bisa anda berikan dalam hidup ini?"

Tanyakanlah kata-kata itu pada diri sendiri dan biarkanlah hati anda yang akan menjawabnya. Dan ketika hati telah menjawabnya maka ikutilah kata hati anda. Karena hati adalah bagian yang paling jujur dari diri anda. Kadang keinginan hati memang bertentangan dengan logika otak, tapi pilihlah keinginan hati agar anda dapat menjalani hidup ini dengan maksimal dan mengetahui untuk apa anda dilahirkan.

Banyak orang yang hidup untuk mengejar uang atau jabatan yang tinggi. Tapi apakah itu esensi dari sukses yang harus kita kejar yang sebenarnya. Buat saya, sukses adalah ketika kita bisa mencapai apa yang benar-benar kita inginkan dan dengan itu kita bisa memberikan makna untuk hidup ini.

Orang-orang sukses dan hebat yang ada di dunia ini telah membuktikannya. Kebanyakan dari mereka bisa mencapai apa yang mereka mau bukan karena mengejar uang atau kedudukan. Sebagai contoh Bill Gates yang pernah menjadi orang terkaya di dunia. Ia tak pernah berpikir akan sekaya sekarang. Ia hanya mengerjakan apa yang ia sukai yaitu di bidang komputer dan ia memiliki impian komputer ada di setiap rumah. 

Jadi, ikutilah kata hatimu utnuk menentukan langkah hidupmu

Sumber : http://www.banguninspirasi.com/2013/10/dua-hal-yang-istimewa-dalam-hidup.html#ixzz45Goq6g2k

Tidak ada komentar:

Posting Komentar