Blogger Widgets Mari Berbagi Kisah Sukses Inspirasi Motivasi

Selasa, 26 Juli 2016

Pertajam Daya Ingat Kita Yuuuk....



1. Sarapan pagi
Sarapan pagi terbukti meningkatkan daya ingat sekaligus kapasitas kerja pada seseorang. Sarapan pagi mempersiapkan otak untuk berkonsentrasi dalam aktivitas harian. Sarapan pagi secukupnya dengan sayur dan lauk yang bergizi penting untuk kesehatan otak. 

Menurut Larry McCleary, M.D., author dari The Brain Trust Program, makan telur pada pagi hari itu termasuk sarapan yang ideal karena kandungan vitamin B, omega 3 dan antioksidan pada telur.

2. Olahraga
Olahraga tak hanya baik untuk kebugaran fisik, namun juga direkomendasikan untuk meningkatkan daya ingat. Hal ini karena otak membutuhkan supply oksigen yang cukup, dan olahraga adalah cara untuk mendapatkannya. Makanya jangan heran jika orang yang rutin olahraga setiap harinya akan memiliki daya ingat yang kuat hingga lanjut usia.

3. Istirahat teratur dan cukup
Saat kita tidur, otak akan menyusun dan menyimpan ingatan yang terjadi pada hari itu. Tidur dalam waktu yang cukup kurang lebih 6-8 jam perhari dapat membantu meningkatkan daya ingat. Itulah sebab, anak-anak yang mencukupi kebutuhan tidurnya akan memiliki daya ingat yang lebih kuat, dibandingkan anak yang sering begadang.

4. Konsumsi makanan peningkat daya ingat
Apa yang kita makan jelas berpengaruh terhadap kemampuan daya ingat kita. Ada beberapa makanan peningkat daya ingat yang dapat kita konsumsi karena kandungannya yang bagus. Makanan yang baik untuk daya ingat seperti : sayuran hijau, brokoli, kacang-kacangan, buah-buahan, ikan seperti salmon, dan berbagai macam buah berry.

5. Mainkan games 
Main games perlu juga sesekali untuk merefresh pikiran kita. Namun, jangan main game yang memakan waktu berjam-jam dan membuat tidak produktif. Mainkan game ringan yang membantu meningkatkan daya ingat. Diantaranya game seperti teka-teki, catur, puzzle dan game serupa lainnya.



6. Menulis
Saat kita menulis, kita melibatkan banyak indera sekaligus. Seperti mata untuk melihat teks, telinga saat menulis apa yang dipresentasikan orang lain, dan tentunya tangan untuk menulis. Jika membaca hanya melibatkan mata saja, menulis melibatkan 3 indera sekaligus. Bahkan, dengan menulis kita jadi punya pengalaman yang masuk ke alam bawah sadar kita. 

7. Ajarkan pada orang lain
Berbagi itu tak akan pernah mengurangi, justru bisa menambah. Prinsip ini tak hanya dalam sedekah, namun juga daya ingat. Mengajarkan pada orang lain akan meningkatkan daya ingat kita. Karena apa yang kita sampaikan terus berulang beberapa kali. Oleh karena itu, seringlah membagikan pengetahuan baru untuk lebih mempertajam daya ingat kita. 

8. Visualisasikan dengan gambar
Ada orang yang lebih mudah mengingat dengan mendengarkan (audio), ada juga yang lebih mudah ingat jika divisualkan. Sebagian besar orang lebih mudah mengingat gambar daripada tulisan. Jika Anda termasuk golongan ini, maka ada baiknya memvisualisasikan setiap apa yang kita ingin ingat dengan gambar. Sehingga seolah-olah gambar tersebut muncul di depan kita.

9. Saring informasi penting
Setiap hari kita akan mendapatkan banyak sekali informasi dari berbagai peristiwa. Apakah semua peristiwa itu penting? Tentu tidak. Oleh karena itu, biasakan untuk menyaring informasi yang masuk ke otak. Buang informasi tak penting, dan visualisasikan informasi yang penting. Berfokus pada hal penting akan membuat otak terbiasa menerima pesan penting dan akan meningkatkan daya ingat kita.

10. Hindari kebiasaan buruk
Mempertajam daya ingat adalah kebiasaan yang baik. Oleh karena itu jangan sampai tercampur dengan kebiasaan yang buruk. Kebiasaan itu seperti, bergosip (banyak informasi tidak penting), stress (pengaruh hormon kortisol pada otak), merokok (zar racunnya dapat merusak sisem syaraf otak), dan kebiasaan-kebiasaan buruk lainnya.

Kesepuluh kebiasaan diatas, jika dapat Anda terapkan dengan baik maka akan meningkatkan daya ingat dengan cepat. Membiasakan kesepuluh hal diatas bukanlah hal yang mudah. Oleh karena itu, butuh niat yang kuat dan konsistensi dalam menjalankannya. Jadikan orang disekitar Anda sebagai pengingat agar Anda tetap istiqomah melatih kebiasaan tersebut.

Sumber: https://motivasidiri99.blogspot.co.id/2015/09/10-kebiasaan-yang-dapat-tingkatkan-daya.html

Tidak ada komentar:

Posting Komentar